Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Kisah Pilu Pierre-Emerick Aubameyang: Dilarang Bela Negara Usai Pemerintah Gabon Bubarkan Tim Nasional

Rivan Nasri Rachman , Jurnalis-Jum'at, 02 Januari 2026 |19:47 WIB
Kisah Pilu Pierre-Emerick Aubameyang: Dilarang Bela Negara Usai Pemerintah Gabon Bubarkan Tim Nasional
Pemain Timnas Gabon, Pierre-Emerick Aubameyang. (Foto: Instagram/auba)
A
A
A

2. Masa Depan Sepak Bola Gabon yang Penuh Tanda Tanya

Bagi Timnas Gabon, tersingkir di fase grup sebenarnya bukanlah hal baru. Mereka tercatat sudah enam kali gugur di babak awal dalam sembilan penampilan terakhir di Piala Afrika. Namun, intervensi pemerintah kali ini dianggap sebagai yang paling keras dalam sejarah sepak bola negara tersebut.

Pemerintah bahkan menuntut Federasi Sepak Bola Gabon (FEGAFOOT) untuk bertanggung jawab penuh atas kemerosotan prestasi ini. Situasi ini memicu spekulasi bahwa Aubameyang mungkin akan memutuskan untuk pensiun dari sepak bola internasional untuk kedua kalinya.

Pierre-Emerick Aubameyang. (Foto: Instagram/auba)
Pierre-Emerick Aubameyang. (Foto: Instagram/auba)

Sebelumnya, Aubameyang sempat menarik diri dari Timnas Gabon pada 2022 sebelum akhirnya dibujuk kembali. Kini, dengan adanya larangan resmi dari pemerintah dan pembekuan tim, masa depan sepak bola Gabon berada di ujung tanduk, meninggalkan para penggemar dalam ketidakpastian mengenai kapan The Panthers akan kembali mengaum di kancah Afrika.

(Rivan Nasri Rachman)

      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita bola lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement