SAMARINDA – Hasil Borneo FC vs Madura United di Super League 2025-2026 sudah diketahui. Laga di Stadion Segiri, Samarinda, Kalimantan Timur, Sabtu (22/11/2025) malam WIB, itu berakhir dengan skor 1-0 untuk Pesut Etam.
Gol tunggal Borneo FC dicetak oleh Douglas Coutinho (88’). Hasil ini memastikan rentetan kemenangan mereka bertambah menjadi 11 laga beruntun dan masih sempurna di Super League 2025-2026.
Jalannya Pertandingan
Borneo FC dan Madura United bermain dengan intensitas tinggi pada awal babak pertama. Pasalnya. Kedua tim ingin mencetak gol cepat dalam laga tersebut.
Pada menit ke-10, Peralta mengancam pertahanan Madura United. Sayangnya, tendangannya masih tipis di atas mistar gawang lawan dan juga sudah berada di posisi offside.
Madura United tidak tinggal diam begitu saja. Pada menit ke-30 Madura United memberikan ancaman lewat Aji Kusuma, tetapi sundulannya masih diamankan Nadeo Arga Winata.
Sampai akhir babak pertama belum ada gol yang diciptakan Borneo FC ataupun Madura United. Kedua tim pastikan akan berbenah saat turun minum agar tampil lebih baik lagi.
Borneo FC bermain lebih agresif pada babak kedua. Hal itu ditandai dengan mereka langsung melancarkan serangan ke pertahanan lawan.