Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Persebaya Surabaya vs Arema FC: Bajul Ijo Tak Mau Sepelekan Lawan di Derby Jatim

Andri Bagus Syaeful , Jurnalis-Rabu, 19 November 2025 |22:05 WIB
Persebaya Surabaya vs Arema FC: Bajul Ijo Tak Mau Sepelekan Lawan di Derby Jatim
Persebaya Surabaya kala berlaga. (Foto: Persebaya Surabaya)
A
A
A

PERSEBAYA Surabaya akan melawan Arema FC dalam lanjutan Super League 2025-2026. Duel bertajuk Derby Jawa Timur ini akan berlangsung di Stadion Gelora Bung Tomo Surabaya, Sabtu 22 November 2025 pukul 15.30 WIB.

Jelang laga tersebut, Bajul Ijo -julukan Persebaya Surabaya- ogah remehkan lawan. Mereka pun persiapkan diri dengan matang.

Persebaya Surabaya vs Persija Jakarta. (Foto: Instagram/officialpersebaya)

1. Gempur Persiapan

Pelatih Persebaya, Eduardo Perez, mengatakan tim asuhannya terus mempersiapkan diri dengan sebaik mungkin. Hal itu dilakukan agar Persebaya meraih hasil maksimal, apalagi Arema FC tidak bisa disepelekan.

“Kami sedang mempersiapkan diri untuk lawan Arema dan melanjutkan rencana permainan untuk duel lawan Arema FC,” kata Eduardo Perez, dilansir dari laman I.League, Rabu (19/11/2025).

“Seperti biasa, saya sudah bilang, tidak hanya ada satu pemain. Arema punya skuat yang sangat bagus, pelatih yang sangat berpengalaman, dan kita tahu kita fokus pada satu pemain,” tambahnya.

 

Halaman:
      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita bola lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement