Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Pelatih Timnas Indonesia U-23 Gerald Vanenburg Panggil Kiper PSPS Erlangga Setyo

Andri Bagus Syaeful , Jurnalis-Senin, 16 Juni 2025 |16:01 WIB
Pelatih Timnas Indonesia U-23 Gerald Vanenburg Panggil Kiper PSPS Erlangga Setyo
Erlangga Setyo mendapat panggilan ke Timnas Indonesia U-23 (Foto: Instagram/@erlangga.setyo)
A
A
A

PELATIH Timnas Indonesia U-23, Gerald Vanenburg, resmi memanggil kiper Erlangga Setyo. Penjaga gawang PSPS Pekanbaru itu akan mengikuti pemusatan latihan (TC) pada 20 Juni hingga 14 Juli 2025.

TC tersebut sebagai persiapan Timnas Indonesia U-23 tampil Piala AFF U-23 2025 mulai 15-29 Juli 2025. Setelah itu, mereka akan turun laga dalam kualifikasi Piala Asia U-23 2026, pada 1-9 September.

1. Diumumkan di Instagram

Erlangga Setyo                                               

Pemanggilan Erlangga diketahui dari laman Instagram PSPS @pspsriau. Unggahan itu pun disukai lebih dari 7 ribu pengguna Instagram.

"Erlangga Setyo mendapatkan panggilan pemusatan latihan Tim Nasional (Timnas) Indonesia U-23 Putra, persiapan Piala AFF U-23 2025 dan AFC U-23 Qualifiers 2025," tulis akun itu, Senin (16/6/2025).

Pemanggilan Erlangga cukup beralasan. Kiper berusia 22 tahun itu memiliki tinggi badan 196 cm. Ia tampil sebanyak enam kali di Liga 2 2024-2025 dengan tiga kali kemasukan dan empat cleansheet.

2. Panggil 5 Pemain Persib

Sebelumnya, Vanenburg juga sudah memanggil lima pemain Persib Bandung. Mereka adalah Kakang Rudianto, Robi Darwis, Muhammad Rhaka Syafaka Bilhuda, Fitrah Maulana Muhammad Ridwan, dan Putra Sheva Sanggasi.

 

Halaman:
      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita bola lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement