Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Timnas Vietnam Ogah Juara Grup B Piala AFF 2024 jika Singapura Menang atas Thailand Semalam?

Ramdani Bur , Jurnalis-Rabu, 18 Desember 2024 |12:14 WIB
Timnas Vietnam Ogah Juara Grup B Piala AFF 2024 jika Singapura Menang atas Thailand Semalam?
Timnas Vietnam bisa ogah juara Grup B Piala AFF 2024 jika Singapura menang atas Thailand semalam. (Foto: Facebook VFF)
A
A
A

Beruntung bagi Vietnam, kondisi di atas dijamin takkan terjadi. Sebab, Thailand berhasil menang comeback atas Singapura dengan skor 4-2. Alhasil, Thailand sudah dipastikan lolos ke semifinal Piala AFF 2024 setelah mengoleksi sembilan angka dari tiga pertandingan.

Timnas Thailand akhirnya menang 4-2 atas Singapura. (Foto: Instagram/@changsuek)

(Timnas Thailand akhirnya menang 4-2 atas Singapura. (Foto: Instagram/@changsuek)

Sekalipun kalah dari Kamboja di matchday pamungkas Grup A pada Jumat 20 Desember 2024, Thailand sudah dipastikan finis sebagai juara grup. Sebab, jika pun Singapura menang atas Malaysia, selisih gol mereka tertinggal jauh dari Thailand (+2 berbanding +13).

Karena itu, menarik menanti tim-tim mana yang akan lolos ke semifinal Piala AFF 2024. Setelah Thailand, mungkinkah Timnas Vietnam menyusul malam ini? Timnas Vietnam lolos ke semifinal Piala AFF 2024 jika menang saat tandang ke markas Filipina malam ini.

(Ramdani Bur)

      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita bola lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement