SEBANYAK 4 pemain dilepas Madura United jelang bergulirnya Liga 1 2024-2025. Kabar ini mengejutkan karena sejatinya para pemain ini belum satu bulan gabung ke Madura United.
Empat pemain yang dimaksud adalah Dikri Yusron, Yustinus Uca, Jovan Karundeng, dan Fadilla Akbar. Madura United mengumumkan melepas empat pemain itu melalui akun Instagram resmi klub pada Minggu 28 Juli 2024.

Padahal, Madura United baru mendatangkan empat pemain tersebut pada awal Juli 2024. Meski begitu, mereka bukan tanpa alasan melakukan keputusan tersebut.
Manajer tim Madura United, Umar Wachidin, mengatakan pihak klub telah melakukan evaluasi setelah mengikuti gelaran Piala Presiden 2024. Selain karena performanya yang dirasa masih kurang, serta ada faktor-faktor tertentu lainnya, keputusan melepas pemain itu pun diambil.