Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Erik ten Hag Pastikan Manchester United Datangkan Bek Kiri Baru

Andika Rachmansyah , Jurnalis-Sabtu, 13 April 2024 |22:30 WIB
Erik ten Hag Pastikan Manchester United Datangkan Bek Kiri Baru
Pelatih Manchester United, Erik ten Hag (Foto: Reuters)
A
A
A

ERIK Ten Hag memastikan Manchester United akan mendatangkan bek kiri baru di bursa transfer mendatang. Sang pelatih melihat posisi tersebut sangat dibutuhkan timny saat ini.

Setan Merah -julukan Man United- harus menjalani musim ini dengan penuh perjuangan. Sebab, banyak pemain mereka yang dilanda cedera sehingga cukup berdampak pada performa skuad asuhan Ten Hag.

Contohnya, Man United saat ini harus kehilangan dua bek sayapnya yaki Luke Shaw dan Tyrell Malacia karena sedang dihantui cedera. Sama halnya pada bomber mereka yakni Anthony Martial yang tengah dibalut cedera.

Ten Hag pun mengakui kalau kekurangan opsi pemain pada dua sektor tersebut. Terlebih saat ini, performa Marcus Rashford tidak setajam musim lalu. Walaupun kini perlahan, Rasmus Hojlund mulai menunjukan ketajamannya di depan gawang.

Karena situasi itu, Ten Hag ingin hadirnya striker dan bek kiri tambahan pada bursa transfer musim panas nanti. Sebab, dua sektor ini dirasa cukup krusial dan berdampak pada performa Man United sejauh musim ini.

“Anda memerlukan lebih banyak pilihan. Anda memerlukan double positioning di setiap posisi,” kata Ten Hag, dilansir dari Metro, Sabtu (13/4/2024).

Halaman:
      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita bola lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement