“Ketika pertandingan tiba, dia harus memiliki pikiran yang kuat. Tekanan datang karena semua orang menonton Anda di televisi, di seluruh dunia,” papar Berbatov.
“Ini lebih memberikan tekanan pada Anda tetapi Anda harus kuat dalam pikiran dan tetap termotivasi. Anda tidak perlu takut untuk mendapatkan peluang mencetak gol. Dia harus selalu mencari bola,” sambungnya.
Ya, Man United mendatangkan Hojlund dari Atalanta pada bursa transfer musim panas 2023. Ditebus dengan mahar 72 juta poundsterling (Rp1,4 triliun), pemain berpaspor Denmark itu bisa dibilang masih belum tajam.
Bagaimana tidak, Hojlund bahkan baru mengemas satu gol dari 15 penampilannya di Liga Inggris 2023-2024. Tekanan pun harus dipikul pemain berusia 20 tahun ini. Mengingat, performanya yang melempem ini jelas tidak seperti apa yang diharapkan para penggemar Man United.
(Djanti Virantika)