Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Hasil Atalanta vs AC Milan di Liga Italia 2023-2024: La Dea Sikat Rossoneri 3-2!

Wikanto Arungbudoyo , Jurnalis-Minggu, 10 Desember 2023 |02:01 WIB
Hasil Atalanta vs AC Milan di Liga Italia 2023-2024: <i>La Dea</i> Sikat <i>Rossoneri</i> 3-2!
Atalanta menang 3-2 atas AC Milan pada Liga Italia 2023-2024 (Foto: Reuters/Ciro De Luca)
A
A
A

BERGAMO - Hasil Atalanta vs AC Milan di Liga Italia 2023-2024 sudah diketahui. Duel di Stadion Gewiss, Bergamo, Italia, Minggu (10/12/2023) dini hari WIB itu berakhir dengan skor 3-2 bagi La Dea.

Tiga gol Atalanta dicetak oleh Ademola Lookman (38', 55') serta Luis Muriel (90+5'). Sementara itu, kedua gol Milan dihasilkan oleh Olivier Giroud (45+3') dan Luka Jovic (80').

Gol sundulan Olivier Giroud membuat laga Atalanta vs AC Milan imbang 1-1 di babak pertama (Foto: Reuters/Ciro De Luca)

Jalannya Pertandingan

Tim tamu berusaha mengontrol pertandingan sejak menit-menit awal. Baru empat menit, Giroud sudah mengancam ketika mendapat bola di kotak penalti hasil buangan Matteo Ruggeri yang tidak bersih. Beruntung bagi Atalanta, Djimsiti bisa menghalau tembakan striker asal Prancis itu.

Di menit kesembilan, Charles De Ketelaere punya peluang lewat aksinya. Namun, tembakan pemain asal Belgia itu justru melambung dari jarak dekat. Setelah itu, duel berjalan sengit. Kedua kesebelasan memetik peluang tetapi baru bisa memanfaatkan di 10 menit akhir.

Atalanta unggul duluan di menit ke-38. Aksi Lookman diakhiri dengan tendangan yang membentur kaki Fikayo Tomori sehingga berbelok arah dan mengecoh Mike Maignan.

Milan lalu menaikkan tempo. Jelang turun minum, Giroud sukses mencetak gol. Umpan sepak pojok Alessandro Florenzi berhasil ditanduk dengan baik untuk merobek jala gawang Juan Musso. Skor 1-1 tercipta saat rehat.

Halaman:
      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita bola lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement