Babak Kedua
Memasuki babak kedua, tim tamu memberikan respons dengan memainkan tempo cepat. Namun, alih-alih mencetak gol, Al Riyadh justru kecolongan usai Talisca menyarangkan bola di menit ke-67.
Andre Gray kemudian berhasil membawa Al Riyadh memperkecil ketertinggalan lewat golnya di menit ke-68. Skor 3-1 bertahan cukup lama sampai akhirnya Talisca mencetak gol kedua di pengujung laga. Pertandingan berakhir dengan skor 4-1 untuk kemenangan Al Nassr.
Kemenangan ini membuat Al Nassr tetap di posisi kedua klasemen dengan 37 poin. Mereka tertinggal tiga angka dari Al Hilal yang baru menang 2-1 dari Al Taee.
Susunan Pemain Al Nassr vs Al Riyadh di Liga Arab Saudi 2023-2024
Al Nassr (4-2-3-1): Alaqidi (GK); Al Ghanam, Laporte, Lajami, Yahya; Brozovic, Fofana; Mane, Otavio, Talisca; Cristiano Ronaldo.
Al Riyadh (4-2-3-1): Campana (GK); Al-Shuwayyi, Arslanagic, Al-Rashidi, Al-Khaibari; Toure, Al-Rashidi; Al-Dossari, Ndong, Al-Shehri; Al Abbas.
(Admiraldy Eka Saputra)