Sementara mengenai Beltrame, pelatih berkepala plontos ini memastikan gelandang anyarnya itu masih membutuhkan waktu untuk beradaptasi. Pasalnya, pemain asal Italia itu baru datang dari Eropa.
“Dia datang dari Eropa yang mana di sana memasuki musim dingin. Jadi dia datang dari daerah yang suhunya -2 dan di sini bisa mencapai 30 derajat, dia masih butuh waktu,” tutur Hodak.
“Sedangkan Kevin datang dari Kuala Lumpur, jadi tidak ada masalah. Kevin mungkin bisa main dari awal, sedangkan Stefano mungkin hanya bermain 10-15 menit,” lanjut mantan pelatih Kuala Lumpur City FC itu.
Diketahui, Persib Bandung merekrut dua pemain asing baru di bursa transfer pemain putaran kedua Liga 1 2023-2024. Mereka adalah Kevin Ray Mendoza dan Stefano Beltrame. Keduanya didatangkan untuk menggantikan Levy Madinda dan Daisuke Sato yang dilepas.
(Wikanto Arungbudoyo)