LOC Piala Dunia U-17 2023 sendiri akan mematok target minimal 10 ribu penonton pada pertandingan semifinal dan perebutan tempat ketiga terbaik. Mereka juga masih menjalankan program kerja sama dengan komunitas, termasuk sekolah sepak bola (SSB).
"Sampai saat ini, kuota tiket untuk semifinal dan perebutan tempat ketiga masih tersedia. Sisa kuotanya antara 2 ribu hingga 5 ribu tiket. Jadi, masyarakat yang hendak menyaksikan pertandingan ini masih bisa memesan tiket," kata Marsal Masita.
"Sebagai catatan, tren kehadiran penonton memang lebih baik dibanding babak-babak sebelumnya. Progres terlihat terus naik. Ini sudah terlihat dari babak penyisihan, 16 besar, hingga perempatfinal. Hanya tiket semifinal memang belum menyentuh angka 10 ribu," pungkasnya.
(Wikanto Arungbudoyo)