Liverpool sejatinya berhasil mencetak gol penyama kedudukan melalui Darwin Nunez pada menit kritis. Namun, wasit menganulir itu karena dalam proses gol Alexis Mac Allister kedapatan mengontrol bola dengan lengan.
Klopp mengatakan setuju timnya hampir mengantungi satu poin pulang dari markas Toulouse. Akan tetapi, eks juru formasi Borussia Dortmund itu menyatakan sudah legawa dengan hasil yang didapat Liverpool.
“Ketika Anda kebobolan tiga gol maka Anda perlu mencetak banyak gol untuk tetap memenangkannya dan jelas kami hampir mendapat poin di sini. Itu tidak akan membuat permainan menjadi lebih baik, tapi akan terasa lebih baik di klasemen. Tapi itu sudah terjadi sekarang, jadi kami harus menerimanya. Seperti yang saya katakan, memang pantas,” pungkasnya.
(Rivan Nasri Rachman)