1. Manchester United
Manchester United berada di pot kedua dalam drawing fase grup Liga Champions 2023-2024. Mereka sudah pasti terhindar dari tim-tim sesama Inggris, seperti Newcastle United dan Manchester City.
Namun, AC Milan dan Lazio bisa menjadi lawan dari pot ketiga. Sedangkan Bayern Munich, Barcelona, dan PSG berpotensi menjadi lawan mereka dari pot pertama.
Namun, skuad asuhan Erik Ten Hag juga bisa berhadapan dengan lawan-lawan yang di atas kertas lebih mudah dihadapi nantinya. Jika beruntung, mereka bersua dengan Feyenoord atau Benfica dari pot pertama, Braga dan Red Star Belgrade dari pot ketiga dan Union Berlin dari pot keempat.
(Reinaldy Darius)