Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Statistik Gacor Ini Meyakinkan Timnas Indonesia U-23 Bakal Juara Piala AFF U-23 2023

Cahyo Yulianto , Jurnalis-Jum'at, 25 Agustus 2023 |22:15 WIB
Statistik Gacor Ini Meyakinkan Timnas Indonesia U-23 Bakal Juara Piala AFF U-23 2023
Timnas Indonesia U-23 punya kans juara Piala AFF U-23 2023 (Foto: PSSI)
A
A
A

"Saya sih cuma paling fokus sama tim saya sendiri, karena ada yang kurang tadi ketika bermain. Kita hanya fokus bermain dan tidak fokus siapa lawannya" ujar Muhammad Ferrari dalam konferensi pers seusai pertandingan menghadapi Thailand.

Timnas Indonesia U-23

"Kita banyak pengalaman juga ketemu Vietnam dan hasil terakhir kita juga menang di SEA Games. Dan kami yakin juga pertandingan besok kita juga menang" jelasnya.

Pertemuan terakhir Indonesia dan Vietnam terjadi di babak semifinal SEA Games 2023 di Kamboja. Pada waktu itu, Indonesia yang bermain dengan 10 pemain berhasil menang dengan skor 3-2.

Pertandingan final Piala AFF U-23 antara Indonesia vs Vietnam sendiri akan digelar di Rayong Province Stadium, Thailand pada Sabtu (26/8/2023) malam. Menarik untuk menyaksikan pertandingan final tersebut dan menantikan Timnas Indonesia U-23 meraih gelar juara.

(Reinaldy Darius)

      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita bola lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement