Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

2 Tantangan Besar Hadang Shin Tae-yong saat Pimpin Timnas Indonesia U-23 di Piala AFF U-23 2023

Ramdani Bur , Jurnalis-Jum'at, 21 Juli 2023 |13:57 WIB
2 Tantangan Besar Hadang Shin Tae-yong saat Pimpin Timnas Indonesia U-23 di Piala AFF U-23 2023
Shin Tae-yong sanggup bawa Timnas Indonesia U-23 berjaya di Piala AFF U-23 2023? (Foto: Instagram/@shintaeyong77777)
A
A
A

SEBANYAK 2 tantangan besar menghadang Shin Tae-yong saat membawa Timnas Indonesia U-23 tampil di Piala AFF U-23 2023. Tantangan besar pertama yang mengadang Shin Tae-yong adalah Timnas Indonesia U-23 takkan turun dengan pemain inti di Piala AFF U-23 2023 yang berlangsung di Thailand pada 17-26 Agustus 2023.

Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, mengonfirmasi dirinya tidak memberikan target apa pun kepada Shin Tae-yong di Piala AFF U-23 2023. Erick Thohir ingin Piala AFF U-23 2023 menjadi ajang Shin Tae-yong mencoba pemain sebelum Timnas Indonesia U-23 ambil bagian di Grup G Kualifikasi Piala Asia U-23 2024 pada 6-12 September 2023.

Erick Thohir

(Ketua Umum PSSI Erick Thohir (tengah) saat memberikan konferensi pers)

“Ini mesti diingat, Piala AFF U-23 di Thailand tanggal 17-22 Agustus tanpa target, kita akan mempersiapkan tim yang memang kita mau lakukan untuk mengisi persiapan U-23 yaitu Piala Asia U-23 (kualifikasi), jadi bukan tim inti,” kata Erick Thohir dalam konferensi pers yang diadakan Kamis, 20 Juli 2023.

“Namun, kita ingin menjadikan turnamen ini sebagai sasaran antara, supaya mereka bisa beradaptasi sehingga ada pemain-pemain yang bisa kita siapkan nanti,” lanjut mantan presiden Inter Milan ini.

Meski tidak dibebankan target, Shin Tae-yong dijamin berhasrat membawa Timnas Indonesia U-23 juara Piala AFF U-23 2023. Jadi, sanggupkah Shin Tae-yong membawa skuad Garuda Muda berjaya meski bukan pemain inti yang diturunkan?

Tantangan kedua, Shin Tae-yong wajib mematahkan kutukan pelatih asing di Piala AFF U-23. Turnamen ini bergulir pada 2005 dan sudah ada tiga tim yang keluar sebagai juara.

Halaman:
      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita bola lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement