Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

4 Pemain Bintang Barcelona yang Akan Diobral di Bursa Transfer demi Selamatkan Keuangan Klub, Nomor 1 Incaran Manchester United

Asthesia Dhea Cantika , Jurnalis-Senin, 27 Maret 2023 |19:35 WIB
4 Pemain Bintang Barcelona yang Akan Diobral di Bursa Transfer demi Selamatkan Keuangan Klub, Nomor 1 Incaran Manchester United
Ferran Torres kabarnya berpotensi dijual Barcelona pada musim panas 2023 (Foto: REUTERS)
A
A
A

SEBANYAK 4 pemain bintang Barcelona yang akan diobral di bursa transfer demi selamatkan keuangan klub akan dibahas dalam artikel ini. Klub besar Spanyol satu ini diketahui sudah beberapa tahun mengalami krisis finansial.

Barcelona sempat harus menjual nama stadion kepada pihak Spotify, dan juga menurukan gaji beberapa pemain bintang untuk mengatasi masalah keuangan. Namun, rupanya hal itu membuat kondisi keuangan Blaugrana – julukan Barcelona – membaik.

Barcelona

Kini justru manajemen Barcelona akan mengobral pemain bintang yang dianggap gagal dalam beberapa musim. Siapa saja mereka? Simak penjelasan yang dirangkum dari berbagai sumber pada Senin (27/3/2023).

4 Pemain Bintang Barcelona yang Akan Diobral di Bursa Transfer demi Selamatkan Keuangan Klub

4. Eric Garcia

Eric Garcia

Mantan bek Manchester City ini didatangkan pada musim panas 2021 dengan status bebas transfer. Kedatangannya yang diharapkan mampu memperbaiki pertahanan Blaugrana justru sebaliknya.

Ini tampak dari statistiknya musim ini, Garcia hanya dimainkan dalam 14 laga di Liga Spanyol 2022-2023. Barcelona dikabarkan akan menjualnya di bursa transfer mendatang. Terlebih, mereka juga berminat kepada Inigo Martinez, yang berpotensi menggeser Eric Garcia.

3. Pablo Torre

Pablo Torre

Pemain baru yang didatangkan dari Racing Santander pada musim panas 2022 dengan mahar Rp86,91 miliar ini sepertinya juga akan menjadi pemain yang diobral di bursa transfer. Bagaimana tidak, sejak datang di bursa transfer musim panas lalu, Torre hanya bermain dalam 10 pertandingan dengan mencatatkan 1 gol dan 2 assist di seluruh gelaran.

Lebih banyak menghabiskan waktu di bangku cadangan tentu menjadi pilihan mudah bagi Blaugrana untuk memasukkan pemain 19 tahun ini ke daftar pemain yang akan diobral selama bursa transfer.

Halaman:
      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita bola lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement