Share

Persija Jakarta dalam Tren Buruk, Thomas Doll Rindukan Sosok Abdulla Yusuf Helal

Andika Rachmansyah, MNC Portal · Selasa 14 Maret 2023 16:35 WIB
https: img.okezone.com content 2023 03 14 49 2781015 persija-jakarta-dalam-tren-buruk-thomas-doll-rindukan-sosok-abdulla-yusuf-helal-TJCZ8VYyDW.jpg Abdulla Yusuf Helal merupakan salah satu bomber asing yang dimiliki Persija Jakarta di Liga 1 2022-2023 - FOTO: Twitter/Persija

PELATIH Persija Jakarta Thomas Doll secara tidak langsung menyatakan rasa rindunya terhadap Abdulla Yusuf Helal. Thomas Doll menilai pemain asing Persija Jakarta itu bisa memberi perbedaan kepada permainan tim.

Thomas Doll mengatakan salah satu alasan Persija Jakarta tidak dalam momentum bagus karena tidak adanya sosok Abdulla Yusuf Helal. Persija Jakarta memang sedang dalam tren buruk setelah gagal menang dalam tiga pertandingan terakhir.

Persija

Persija Jakarta ditahan imbang 0-0 oleh Madura United, dipermalukan Borneo FC dengan skor 3-1 dan bertekuk lutut dengan skor 2-0 dari Persik Kediri. Rentetan hasil ini membuat banyak pendukung Persija Jakarta bertanya-tanya apa yang sedang terjadi dengan tim.

Menyikapi rentetan hasil ini, Thomas Doll mengaku kecewa dengan anak asuhnya. Juru taktik asal Jerman itu menilai ada kendala dari segi kualitas pemain, khususnya pemain yang bisa membuat perbedaan seperti bomber asal Bahrain yakni Abdulla Yusuf Helal.

"Untuk sekarang kami memang mempunyai masalah dari segi kualitas serta masalah teknikal pemain," kata Thomas Doll dikutip dari laman resmi Persija Jakarta, Selasa (14/3/2023).

"Kita semua bisa melihat saat tim ini tidak diperkuat Yusuf (Helal). Maka Persija jadi terlihat berbeda," sambungnya.

Follow Berita Okezone di Google News

Selain Abdulla Yusuf Helal, Thomas Doll mengakui bahwa penurunan performa Persija Jakarta karena ia tidak bisa memainkan skuad terbaiknya. Hal ini terjadi karena cukup banyak pemain mereka yang dipanggil Timnas Indonesia.

Yusuf Helal

Kondisi itu membuat Persija Jakarta tidak mampu menampilkan kualitas permainan yang konsisten. Thomas Doll menekankan tentang pentingnya memiliki pemain yang sudah terbiasa dengan cara bermain Persija Jakarta.

"Memang Kami sudah beberapa kali bermain tanpanya, tapi karena sudah lama bermain tanpa komposisi terbaik, kami sekarang berubah seperti ini," ungkapnya.

"Masih banyak pemain yang belum siap memainkan sepakbola seperti yang saya inginkan. Karena tidak bisa memainkan skuad terbaik, kualitas permainan kami tidak selalu sama,” pungkas pelatih berusia 56 tahun tersebut.

1
2
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis Okezone.com tidak terlibat dalam materi konten ini.

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini