Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Penyebab Gol Bruno Fernandes Disahkan Wasit meski Sempat Dianulir di Derby Manchester

Dimas Khaidar , Jurnalis-Minggu, 15 Januari 2023 |06:05 WIB
Penyebab Gol Bruno Fernandes Disahkan Wasit meski Sempat Dianulir di Derby Manchester
Berikut penyebab gol Bruno Fernandes disahkan wasit di laga kontra Manchester City (Foto: Reuters)
A
A
A

“Bendera dinaikkan, wasit dan hakim garis melakukan percakapan, dianggap tidak ada sentuhan bola dari Marcus Rashford dan tidak berdampak pada kemampuan bek untuk memainkan bola. VAR tidak dapat menemukan bukti kesalahan yang jelas dan jelas sehingga mendukung gol tersebut,” kata penjelasan Liga Inggris dikutip via Sportbible pada Minggu (15/1/2023).

Bruno Fernandes

Lebih lanjut, mantan wasit Peter Walton juga mengatakan jika gol tersebut sah. Ia menganggap kalau apa yang dilakukan Rashford tidak mengganggu pergerakan bola sehingga itu adalah gol yang pantas bagi Manchester United.

“Anda benar, mengatakan bahwa Rashford bergerak untuk merebut bola, tapi dia tidak mengganggu bola, tidak memainkan bola sendiri, bendera dinaikkan karena posisi offside tetapi ketika VAR melihat ini dan ketika asisten membahas ini dengan Stuart Attwell, saya pikir ini adalah gol,” kata Peter Walton.

Dengan hasil itu, Manchester United berhasil bertengger di peringkat ketiga klasemen sementara Liga Inggris dengan torehan 38 poin. Sementara Manchester City gagal memangkas jarak dengan Arsenal dan tetap berada di peringkat kedua dengan mengantongi 39 poin.

(Dimas Khaidar)

      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita bola lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement