7 pesepakbola ini bisa memilih untuk bela berbagai negara dalam laga internasional. Federasi Sepakbola Dunia atau FIFA memberikan kemudahan bagi pesepakbola untuk mengenakan seragam negara lain.
Pesepakbola tentunya harus memiliki keterkaitan dengan negara tersebut. Misalnya tempat orang tua berasal atau tempat kelahiran kakek nenek. Pernikahan antar ras sangat umum terjadi, sehingga tidak sedikit pesepakbola yang memiliki dua kewarganegaraan.
Karena privilege tersebut beberapa pesepakbola dapat memperkuat lebih dari satu negara. Setidaknya 7 pesepakbola ini sempat bisa memilih untuk bela berbagai negara.
Berikut 7 Pesepakbola Ini Bisa Memilih untuk Bela Berbagai Negara:
7. Pierre-Emerick Aubameyang
Pierre-Emerick Aubameyang yang dapat memilih tiga negara sekaligus. Auba saat ini sudah pensiun sebagai pemain Timnas Gabon. Aubameyang mendapatkan darah Afrika dari sang ayah.
Sebenarnya Aubameyang dapat memilih memperkuat Timnas Prancis bersama Mbappe karena lahir dan besar di Prancis. Ia juga sempat dipanggil Timnas Italia U-19 saat dirinya masih berseragam AC Milan.
6. Kylian Mbappe
Pencetak hattrick Piala Dunia 2022, Kylian Mbappe, memiliki darah Afrika dari sang ayah. Namun, ia besar di Saint Denis sebuah kota di luar Paris.
Mbappe banyak menghabiskan waktunya di Prancis dan memperkuat Timnas Prancis.