Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Hasil RANS Nusantara FC vs Persija Jakarta di Piala Presiden 2022: The Phoenix Pesta Gol, Hancurkan Macan Kemayoran 5-1

Quadiliba Al-Farabi , Jurnalis-Rabu, 22 Juni 2022 |22:28 WIB
Hasil RANS Nusantara FC vs Persija Jakarta di Piala Presiden 2022: The Phoenix Pesta Gol, Hancurkan Macan Kemayoran 5-1
RANS Nusantara FC pesta gol ke gawang Persija Jakarta 5-1 di Piala Presiden 2022 (Foto: Instagram/@rans.nusantara)
A
A
A

Babak Kedua

Layaknya babak pertama, kedua tim masih mencoba membaca permainan lawannya di awal-awal. Tempo pun berjalan tidak terlalu kencang.

Dari sisi RANS Nusantara FC, sudah mulai memasukkan pemain-pemain seniornya. Tapi di Persija Jakarta masih dengan pemain muda yang diandalkan.

RANS Nusantara FC vs Persija Jakarta

(RANS Nusantara FC vs Persija Jakarta (Foto: Instagram/@rans.nusantara)

Alhasil, RANS Nusantara FC mampu menambah keunggulan mereka di menit ke-58. Alfin Tuasalamony mendapatkan kesempatan berhadapan langsung dengan penjaga gawang. Namun bola yang ada di kakinya bisa dipentalkan.

Bola tersebut mengarah ke kaki Kobai Lida yang tanpa pengawalan. Dengan mudah, pemain Jepang itu meneruskan bola ke gawang yang kosong. Skor jadi 3-0 untuk RANS Nusantara FC.

Petaka kembali dialami lini belakang Persija Jakarta. Sang kapten, Candra melakukan blunder dengan menyundul bola ke arah kiper yang tidak siap. Bola itu malah bergulir liar dan disambut oleh David Laly. Skor jadi 4-0 untuk RANS Nusantara FC.

Mimpi buruk kembali bagi Persija Jakarta di menit ke-83. RANS Nusantara FC mendapatkan hadiah penalti setelah Christan Gonzales dilanggar. Gonzales yang juga menjadi eksekutor sukses menjalankan tugasnya. Skor 5-0 untuk RANS Nusantara FC.

Persija Jakarta mendapatkan gol penghibur pada menit ke-88. Melalui penalti Miyazaki yang sempat tertepis, bola yang kembali kepadanya langsung dia ceploskan. Skor jadi 1-5.

Susunan Pemain RANS Nusantara FC Nusantara vs Persija Jakarta

RANS Nusantara FC XI: Hilman Syah; Ady S, Edo F, Zamzani, V. Sallinas, Arthur B, Defri Riski, Ikhsan Nul, K. Lida, F. Akbar, Septian Bagaskara

Pelatih: Rahmad Darmawan

Persija Jakarta: Adre; B. Sobor, Candra, Kobayashi, Fikri, Frengky Missa, Ginanjar, M. Rafli, Rayhan, Ginting, Miyazaki

Pelatih: Ferdiansyah

(Hakiki Tertiari )

      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita bola lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement