Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Inter Milan Segera Perpanjang Kontrak Simone Inzaghi

Maulana Yusuf , Jurnalis-Rabu, 08 Juni 2022 |01:32 WIB
Inter Milan Segera Perpanjang Kontrak Simone Inzaghi
Simone Inzaghi dapat perpanjangan kontrak di Inter Milan (Foto: Reuters)
A
A
A

PELATIH Inter Milan, Simone Inzaghi dikabarkan telah mendapat perpanjangan kontrak dari pihak manajemen klub. Hal tersebut menyusul kinerja Simone Inzaghi, yang dianggap berhasil mendongkrak performa Inter Milan, meski gagal Scudetto Liga Italia 2021-2022.

Menurut laporan Football Italia, yang dilansir pada Rabu (8/6/2022), pria asal Italia itu akan menandatangani kontrak baru dengan Nerazzurri (juluka Inter Milan). Ia bakal menerima perpanjangan kontrak hingga tahun 2024.

Inter Milan

"Simone Inzaghi akan menandatangani perpanjangan kontrak dengan Inter dan akan mengikatnya di klub hingga 2024, meski gagal mempertahankan Scudetto musim ini," bunyi pernyataan Football Italia.

Seperti diketahui, pelatih berusia 46 tahun itu bergabung dengan Nerazzurri sejak Juni 2021 silam, setelah kontraknya berakhir dengan Lazio. Sebelumnya, banyak penggemar khawatir dengan kepergian tokoh-tokoh kunci seperti Antonio Conte, Romelu Lukaku dan Achraf Hakimi.

Namun, Simone Inzaghi dapat melewati masalah itu dengan baik selama debutnya. Ia sukses menjuarai Coppa Italia dan Piala Super Italia 2021-2022.

 

Sayangnya, ia gagal mempertahankan Scudetto musim ini. Inter Milan kalah selisih poin dari AC Milan yang berada di puncak klasemen dengan 86 pon, terpaut dua angka saja.

Halaman:
      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita bola lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement