KABAR mengejutkan datang dari klub futsal milik Atta Halilintar, Pendekar United. Klub Liga Futsal Profesional (LFP) 2021 itu merekrut megabintang futsal dunia asal Portugal, Ricardinho.
Keberhasilan Pendekar United merekrut Ricardinho pun menuai pujian dari Ketua Umum (Ketum) FFI, Hary Tanoesoedibjo. Dia memberi selamat kepada Atta atas perekrutan Ricardinho.
Menurut Hary Tanoesoedibjo, perekrutan Ricardinho membuktikan komitmen Atta untuk membangun futsal Indonesia. Sebab, kedatangan Ricardinho otomatis bakal menaikkan kualitas dan popularitas futsal di Tanah Air.
“Selamat Mas Atta atas bergabungnya Ricardinho, pemain terbaik dunia di Klub Futsal Pendekar United. Kita nantikan permainannya di Liga Futsal Indonesia,” ungkap Hary Tanoesoedibjo, Selasa (7/6/2022).
“Saya selaku Ketum FFI mengucapkan terima kasih, ini bukti komitmen Mas Atta untuk ikut membangun Futsal di Tanah Air,” sambungnya.
Kedatangan Ricardinho sangatlah mengejutkan karena pemain ini sudah terkenal kehebatannya. Jika Portugal memiliki Cristiano Ronaldo di dunia sepakbola, Ricardinho adalah CR7 Portugal di futsal.
Prestasi Ricardinho sungguh luar biasa di futsal. Pemain berumur 36 tahun itu sudah enam kali terpilih sebagai pemain futsal terbaik dunia pada 2010, 2014, 2015, 2016, 2017, dan 2018.
Selain itu, Ricardinho juga pernah meraih gelar juara UEFA Futsal Championship 2018 dan Piala Dunia 2021. Berbagai prestasi itu membuktikan kehebatan Ricardinho.