CALON pemain naturalisasi Timnas Indonesia, Jordi Amat, disebut gabung klub Liga Super Malaysia pada musim panas 2022. Hal itu diungkap jurnalis asal Malaysia, Syafiq Freman.
Sekadar diketahui, Jordi Amat dipastikan tidak berseragam KAS Eupen musim depan. Kontrak Jordi Amat bersama sang klub berakhir pada 30 Juni 2022.
Masa depan Jordi Amat pun mengundang tanda tanya besar. Awalnya, Jordi Amat dirumorkan akan bergabung bersama klub Liga Indonesia. Namun, rumor tersebut kemudian memudar seiring berjalannya waktu.
Terbaru, Jordi Amat tiba-tiba dikaitkan bergabung bersama klub asal Malaysia. Klub Raksasa Malaysia, Johor Darul Takzim, disebut-sebut akan memboyong mantan bek Swansea City tersebut.
โJordi Amat dikabarkan bakal bergabung ke tim Liga Super Malaysia, memenuhi slot kuota Asia Tenggara,โ kata Syafiq dikutip Twitter pribadinya, Jumat (13/5/2022).
Namun, Syafiq masih belum mengetahui klub mana yang tertarik mendapatkan jasa Jordi Amat. Hanya waktu yang dapat menjawab pertanyaan seputar masa depan pemain asal Spanyol tersebut.