
Akan tetapi, dengan kode yang diberikannya usai pertandingan kontra Brentford, Ronaldo tampaknya bakal bertahan di Old Trafford musim depan. Perlu diketahui, kontraknya baru akan berakhir pada Juni 2023 mendatang.
Sebagai tambahan, dua gol Man United lainnya ke gawang Brentford ditorehkan oleh Bruno Fernandes (9’) dan Raphael Varane (72’). Berkat kemenangan itu, Man United ada di posisi keenam klasemen sementara dengan koleksi 58 poin. Man United secara matematis masih punya peluang finis empat besar meski bergantung pada hasil Arsenal (posisi keempat, 63 poin) dan Tottenham hotspur (posisi kelima, 61 poin).
(Andika Pratama)