PELATIH Napoli, Luciano Spalletti berkomentar, Barcelona pantas mendapatkan hasil imbang di leg pertama Playoff 16 besar Liga Eropa 2021-2022. Namun menurutnya, mereka tidak berhak mendapatkan hadiah penalti yang merugikan timnya, hingga skor berakhir imbang 1-1.
Sebagaimana diketahui, Napoli ditahan imbang oleh Barcelona 1-1 di Stadion Camp Nou. Laga yang berlangsung Jumat (18/2/2022) dini hari WIB itu, menyisakan sejumlah cerita bagi kedua tim.

Napoli berhasil memimpin kedudukan lebih dulu, melalui gol Piotr Zielinski di menit ke-29. Mereka mampu mempertahankan itu keunggulan 1-0 hingga jeda babak pertama.
Usai jeda turun minum, Napoli digempur habis-habisan oleh Barcelona. Termasuk di antaranya penetrasi Adama Traore dari sisi kiri pertahanan, yang memberi umpan ke dalam kotak penalti.
Para pemain Barcelona menilai umpan tersebut menyenggol tangan Juan Jesus. Akhirnya, wasit Istvan Kovacs, sempat memeriksa VAR untuk memastikan keputusannya. Barcelona pun mendapat hadiah penalti karena bola menyentuh tangan Juan Jesus.
Ferran Torres yang ditunjuk sebagai eksekutor sukses menuntaskan tugasnya. Ia menembak ke arah kanan bawah gawang, membuat Alex Meret hanya terdiam. Skor berubah menjadi 1-1, Barcelona berbagi angka kontra Napoli.
Selain itu, ia berpendapat bahwa ujung jari Juan Jesus tidak mengubah arah bola hasil umpan silang Adama Traore.

“Arah bola tidak berubah. Itu tidak menyentuh ujung jarinya, itu. Lengan Juan Jesus juga tampak bergeser sedikit pun,” lanjutnya.
Pelatih 62 tahun itu juga menyebutkan, seorang bek harus melakukan penjagaan ketat, demi menahan aliran bola menuju gawang. Oleh sebab itu, ia menilai Juan Jesus bertujuan untuk hal tersebut.
“Pemain bertahan harus selalu menjaga tangan mereka di belakang, punggung mereka setiap saat, yang membatasi gerakan saat berlari, atau saya tidak tahu apa yang harus mereka lakukan,” tandasnya.
Mendekati menit-menit akhir, Barcelona coba menggedor lini pertahanan Napoli. Ousmane Dembele kerap menjadi aktor utama di balik kesempatan yang diciptakan Barcelona.
Wasit sempat memberi tambahan waktu hingga enam menit. Hanya saja, Ferran Torres dkk tidak maksimal, skor berakhir 1-1.
Baik Napoli maupun Barcelona masih memiliki harapan untuk bisa lolos ke babak selanjutnya. Kemenangan jadi harga mati bagi kedua tim. Pasalnya, aturan gol tandang tidak lagi berlaku di Liga Eropa 2021-2022.
Leg kedua Playoff 16 besar Liga Eropa 2021-2022 bakal berlangsung di Staion San Polo, kandang Napoli, pada Jumat (25/2/2022).
(Hakiki Tertiari )