ROMA – Liga Italia tampaknya akan kedatangan Andrea Pirlo lagi karena mantan pelatih Juventus itu dikabarkan tengah didekati klub Salernitana AS 1919. Setelah sempat menganggur selama setahun pasca dipecat Juventus, Pirlo pun dikabarkan siap untuk memulai perjalanan barunya di Liga Italiaa lagi.
Salernitana telah resmi memecat pelatih mereka,Stefano Colantuono, pada Selasa 15 Februarai 2022 yang lalu. Menurut laporan Fabrizio Romano di Twitter, pihak dewan Salernitana telah melakukan pendekatan terhadap Pirlo sebagai pengganti Colantuono.
Meski demikian masih belum ada kabar lebih lanjut terkait keputusan Pirlo untuk kembali menjadi juru taktik. Eks pelatih Juventus itu dipercaya dapat membawa perubahan baik kepada Salernitana tersebut.

Perlu diketahui saat ini klub berjuluk The Garnets itu sedang terpuruk di dasar klasemen Liga Italia musim ini. Mereka tercatat baru mengoleksi 13 poin dari 23 laga yang telah berjalan.
Mereka juga baru mengoleksi tiga kemenangan, empat hasil imbang, dan 16 kekalahan. Teranyar mereka hanya mampu meraih poin imbang dalam dua laga sebelumnya.
Andrea Pirlo merupakan sosok legenda hidup asal Italia yang telah populer sejak era 1998 silam. Dia sukses membawa Italia menjadi juara Piala Dunia pada 2006 lalu.