MILAN – Pelatih AC Milan, Stefano Pioli menyambut gembira kemenangan 3-1 timnya atas AS Roma di laga pekan ke-20 Liga Italia 2021-2022 pada Jumat (7/1/2022) dini hari WIB. Pioli senang karena Milan mengawali paruh kedua Liga Italia dengan sangat baik dan hal itu kelas memberikannya rasa percaya diri untuk mengejar scudetto di musim ini.
Bermain di Stadion San Siro, AC Milan sukses meraup poin penuh setelah kalahkan AS Roma dengan skor 3-1. Pasukan Pioli itu bermain sangat ciamik pada laga tersebut.
Tiga gol Rossoneri dicetak oleh Olivier Giroud dari titik putih (8’), tendangan keras Junior Messias (17’) dan penyelesaian apik dari Rafael Leao (82’). Sementara gol penghibur AS Roma dicetak oleh Tammy Abraham di menit ke-40.
Baca Juga:Â Hasil AC Milan vs AS Roma di Pekan Ke-20 Liga Italia 2021-2022: Rossoneri MengamukÂ
Pioli mengaku sudah mengira bahwa anak asuhnya akan tampil hebat pada laga tersebut. Pelatih berusia 56 tahun itu menilai bahwa kemenangan ini merupakan modal penting untuk AC Milan memulai perjalananya di paruh kedua musim.
“Saya yakin kami akan memainkan pertandingan yang hebat hari ini, tim perlu istirahat. Kemenangan ini adalah sinyal bagus yang harus memandu kami di paruh kedua musim ini,” kata Pioli kepada DAZN, dilansir dari Football Italia, Jumat (7/1/2022).
Tak ayal jika Pioli sangat puas dengan hasil ini. Sebab, mereka bisa tetap konsisten berada di papan atas klasemen. Namun, dia tak ingin larut dalam euforia kemenangan ini.