3. Syahrian Abimanyu (Johor Darul Takzim)

Syahrian Abimanyu gagal menjalani pemusatan latihan di Turki karena mengalami cedera. Namun, jika Abi –sapaan akrab Syahrian Abimanyu– pulih sebelum tanggal 4 Desember 2021, gelandang flamboyan ini bakal dibawa ke Singapura.
Sekadar informasi, bersama Evan Dimas, Syahrian Abimanyu merupakan motor serangan Timnas Indonesia. Dalam pola 4-3-3, kolaborasi Evan Dimas, Syahrian Abimanyu dan Rachmat Irianto diprediksi membuat Timnas Indonesia tampil solid.
2. Johan Alfarizi (Arema FC)

Timnas Indonesia hanya memiliki Pratama Arhan di posisi fullback kiri. Meski ada Alfeandra Dewangga yang dapat diperankan sebagai fullback kiri, namun pemain PSIS Semarang ini lebih sering dioperasikan sebagai bek tengah.
Karena itu, Johan Alfarizi yang notabene pemain berpengalaman, kemungkinan bakal dibawa. Johan Alfarizi sebenarnya juga dipanggil jelang Timnas Indonesia vs Taiwan medio Oktober 2021. Namun, ia batal gabung karena mengalami cedera.