HASIL Liga Italia 2021-2022 semalam menyajikan banyak pembahasan, terutama dari laga Derby Della Madonnina. Pertandingan kabar itu berlangsung di San Siro, Senin (8/11/2021), dini hari WIB.
Pertandingan berjalan ketat sejak menit pertama. AC Milan memulai pertandingan dengan baik sehingga mampu mendikte jalannya pertandingan pada menit-menit awal.

Namun, gol justru tercipta untuk Inter Milan lebih dulu. Hal itu dikarenakan pelanggaran Franck Kessie kepada Hakan Calhanoglu di kotak terlarang.
Calhanoglu pun menuntaskan tugasnya sebagai algojo dengan baik pada menit 11. Sayangnya, keunggulan Inter tidak bertahan lama.
Milan mampu menyamakan kedudukan melalui gol bunuh diri Stefan de Vrij pada menit 17. Aksi De Vrij untuk menghalau tendangan bebas Sandro Tonali justru berbuah gol untuk Milan. Skor 1-1 pun bertahan hingga babak pertama berakhir.
Babak kedua berjalan ketat seperti 45 menit pertama. Akan tetapi, Inter mencoba menekan lebih dulu ke pertahanan Milan demi mencetak gol cepat.
Namun, upaya Inter gagal sehingga pertandingan pun kembali berjalan imbang. Inter dan Milan saling jual-beli serangan demi menyegel kemenangan pada dini hari ini.
Sayangnya, hingga pertandingan berakhir, tidak ada pemenang dalam Derby Della Madonnina kali ini. Kedua tim harus puas dengan satu poin.

Selain Derby Della Madonnina, ada beberapa pertandingan lain yang berlangsung semalam. Berikut hasil Liga Italia semalam:

(Andika Pratama)