Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Timnas Belanda vs Republik Ceko, Georginio Wijnaldum Bakal Pakai Ban Kapten Pelangi

Sri Lestari Rahayuningtyas , Jurnalis-Jum'at, 25 Juni 2021 |22:14 WIB
Timnas Belanda vs Republik Ceko, Georginio Wijnaldum Bakal Pakai Ban Kapten Pelangi
Georginio Wijnaldum (Foto: Reuters)
A
A
A

BUDAPEST – Kapten Tim Nasional (Timnas) Belanda, Georginio Wijnaldum, akan memakai ban warna pelangi di Piala Eropa 2020. Gini –sapaan akrab Wujnaldum– melakukannya untuk membela hak kaum LGBT yang kurang dilindungi di salah satu tuan rumah Piala Eropa 2020, Hungaria.

Wijnaldum mengaku akan melakukan hal itu di laga babak 16 besar Piala Eropa 2020. Di 16 besar, Timnas Belanda bakal melawan Republik Ceko di Puskas Arena, Budapest, Hungaria, Minggu 27 Juni 2021, malam WIB.

Georginio Wijnaldum (Foto: Reuters)

“Ini bukan hanya melawan Hungaria. Ban lengan sangat berarti karena kami berdiri untuk keragaman (satu cinta) berarti semua orang adalah bagian darinya dan semua orang harus bebas untuk menjadi diri mereka sendiri,” kata Wijnaldum, dikutip dari Daily Star, Jumat (25/6/2021).

Wijnaldum mengatakan, bahwa hak untuk menjadi diri sendiri telah dilanggar. Gini hanya akan membantu menyampaikan kritik sebagai seorang pesepakbola.

Halaman:
      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita bola lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement