Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Pochettino Balik ke Tottenham, Zidane Tangani PSG?

Ramdani Bur , Jurnalis-Jum'at, 28 Mei 2021 |10:19 WIB
Pochettino Balik ke Tottenham, Zidane Tangani PSG?
Zidane tangani PSG musim depan? (Foto: REUTERS/Susana Vera)
A
A
A

LONDON Mauricio Pochettino kabarnya sedang berada di London, Inggris. Menurut laporan The Sun, Pochettino berada di Inggris untuk melakukan negosiasi, perihal kemungkinannya kembali menangani Tottenham Hotspur.

Lantas, kenapa Pochettino berencana meninggalkan klubnya saat ini, Paris Saint-Germain (PSG)? Bukannya Pochettino didukung 100 persen oleh manajemen dan mendapat kesempatan menangani bintang-bintang top macam Kylian Mbappe dan Neymar Jr?

Mauricio Pochettino

(Pochettino balik ke Tottenham?)

Menurut laporan Le Parisien, Pochettino mempunyai hubungan yang tak baik dengan Direktur Olahraga PSG, Leonardo de Araujo. Hal itulah yang membuat Pochettino tak lagi kerasan menangani PSG, meski masih terikat kontrak hingga 30 Juni 2022.

Juga menurut The Sun, jika Pochettino kembali menangani Tottenham, kursi pelatih PSG yang ditinggalkannya akan diisi Zinedine Zidane. Sekadar informasi, Zidane baru saja meninggalkan jabatan pelatih Real Madrid pada Kamis 27 Mei 2021 sore WIB.

Kepergian Zidane tidaklah mengejutkan, mengingat sudah berembus kencang dalam beberapa bulan terakhir. Lantas, apa yang membuat Zidane memutuskan meninggalkan Real Madrid?

BACA JUGA: 5 Calon Pengganti Zinedine Zidane di Real Madrid, Nomor 1 Kandidat Terkuat

Kabarnya, Zidane terlanjur sakit hati dengan rencana sang presiden, Florentino Perez. Zidane pernah mendengar kabar bahwa Florentino Perez akan memecatnya jika Real Madrid tersingkir dari Fase Grup Liga Champions 2020-2021.

Halaman:
      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita bola lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement