Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

5 Pemain Kesayangan Fans Persib Bandung yang Terdepak di Era Robert Alberts, Nomor 3 Pulang Kampung

Annisa Nurinsani , Jurnalis-Minggu, 02 Mei 2021 |09:36 WIB
5 Pemain Kesayangan Fans Persib Bandung yang Terdepak di Era Robert Alberts, Nomor 3 Pulang Kampung
Skuad Persib Bandung saat turun di Piala Menpora 2021. (Foto: PT LIB)
A
A
A

3. Omid Nazari

Omid Nazari

(Foto: Persib.co.id)

Pemain berpaspor Filipina ini didatangkan Robert Alberts di pertengahan musim 2019. Sejak kedatangannya, Omid langsung mengunci posisi di sektor tengah dan membuat Hariono tersisihkan.

Namun, secara mengejutkan jelang Piala Menpora 2021, ia mundur dari tim meski kontraknya masih tersisa dan memilih pulang kampung ke Filipina. Kondisi tak jelas sepak bola Indonesia di tengah pandemi COVID-19 membuatnya mengambil keputusan berat meninggalkan Persib. Meski begitu, Omid menegaskan akan menjadi Bobotoh dan memantau perkembangan Persib.

Kepergian Omid pun disesalkan Bobotoh dan pelatih Robert Alberts. Sebab, Omid membawa pengaruh besar bagi permainan Persib. Ia merupakan gelandang bertahan modern sekaligus motor permainan yang perannya sangat vital di tim. Sayang, keputusan Omid tak bisa dibendung.

Selepas Omid hengkang, permainan Persib pun berubah drastis. Persib ibarat kehilangan ruh permainan. Itu terbukti dari perjalanan Persib di Piala Menpora 2021. Meski bisa melaju hingga final, permainan Persib tak segreget ketika masih diperkuat Omid.

Sempat merekrut kapten Timnas Afghanistan Farshad Noor, tapi sang pemain jauh dari harapan. Alih-alih jadi suksesor Omid, Farshad dianggap dinilai tampil tak sesuai harapan dan berujung didepak selepas Piala Menpora 2021.

      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita bola lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement