LONDON – Sergio Aguero sudah dipastikan akan meninggalkan Manchester City di bursa transfer musim panas 2021. Menurut mantan penggawa Arsenal, Paul Merson, kini The Citizens harus bekerja keras untuk bisa mendapatkan pengganti yang sama hebatnya dengan Aguero.
Merson sendiri sebenarnya cukup terkejut dengan keputusan Man City melepas Aguero. Karena, meski saat ini Aguero telah berusia 32 tahun, namun kemampuan mencetak golnya masih merupakan salah satu yang terbaik di Eropa.
Baca juga: Blak-blakan! Mohamed Salah Tertarik Main di Spanyol, Gabung Barcelona?
Maka dari itu, Merson menduga bahwa Man City sudah menyiapkan pengganti yang sepadan untuk mengisi pos penyerangan. Dalam benak Merson, saat ini hanya ada tiga penyerang di dunia yang dinilainya mampu tampil sama hebatnya dengan Aguero.
Ketiga penyerang tersebut adalah Kylian Mbappe (PSG), Erling Haaland (Borussia Dortmund), dan Harry Kane (Tottenham Hotspur). Seandainya Man City gagal mendapatkan salah satu dari tiga nama tersebut dan membiarkan Aguero pergi, maka The Citizens dianggap melakukan blunder.
Baca juga: Dendam kepada Manchester United, Erling Haaland Gabung Manchester City?
“Saya terkejut dengan keputusan itu, tetapi Manchester City pasti memikirkan orang lain. Mereka pasti membawa nama besar seperti Erling Haaland, Harry Kane, atau Kylian Mbappe,” sebut Merson kepada Sky Sports, Rabu (31/3/2021).
“Jika tidak, bagaimana Anda tidak mempertahankan Aguero? Mustahil untuk tidak mempertahankannya. Dia mesin gol!" lanjut eks penggawa Timnas Inggris tersebut.