Antonio Conte sendiri enggan bicara banyak mengenai makian yang dilontarkan Andrea Agnelli. Pria kelahiran Lecce itu malah meminta seluruh jajaran petinggi Juventus untuk belajar soal tata krama.
“Juventus harus memberi tahu yang sebenarnya. Menurut saya, ofisial keempat mendengar dan melihat apa yang terjadi sepanjang pertandingan,” terang Antonio Conte, dikutip dari Goal.
“Mereka harus lebih sopan, menurut pendapat saya. Mereka butuh menunjukkan sikap sportif dan menghormati,” sungut mantan Pelatih Juventus era 2011-2014 itu.
Yang pasti, Juventus kini tengah menanti siapa lawan mereka di babak Final Coppa Italia 2020-2021. Laga antara Atalanta vs Napoli bakal dihelat pada Kamis 11 Februari 2021 dini hari WIB di Stadion Gewiss, Bergamo.
(Mochamad Rezhatama Herdanu)