Bahkan sejumlah kemenangan didapat skuad Garuda Nusantara dengan skor meyakinkan. Sebut saja saat menghajar Hajduk Split 4-0 dan ketika melibas Makedonia Utara 4-1.

Dalam waktu dekat, Timnas Indonesia U-19 kembali menjalani pemusatan latihan di luar negeri. Spanyol dan Korea Selatan menjadi dua pilihan yang dituju skuad Timnas Indonesia U-19 racikan Shin Tae-yong.
"Semangat seluruh pemain luar biasa. Mudah-mudahan mereka terus konsisten dan untuk pemain baru yang dipanggil TC Timnas U-19 kali ini, bisa menyesuaikan dan cepat beradaptasi. Mereka mau mengejar yang lain ya harus latihan dengan kerja keras," lanjut Iriawan.
Saat ini sebanyak 37 pemain (minus Beckham Putra yang cedera) menjalani pemusatan latihan di Stadion Madya, Jakarta. Rencananya, pemusatan latihan digelar dari 16-23 November 2020.
(Fetra Hariandja)