BUENOS AIRES – Pelatih Tim Nasional (Timnas) Argentina, Lionel Scaloni, meminta anak asuhnya untuk terus menjaga tren positif di Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Amerika Selatan. Sekali pun kondisi tim sedang tidak nyaman, angka penuh dapat menambah kepercayaan diri.
Ketidaknyaman tersebut berhubungan dengan potensi absennya dua pemain utama, Lionel Messi dan Lautaro Martinez. Kedua pemain tersebut sama-sama dibekap cedera pada pekan lalu bersama klub masing-masing.
Tidak heran, keduanya datang ke Buenos Aires dalam keadaan masih berjuang dengan kebugaran. Lionel Messi diketahui mengalami cedera engkel, sedangkan Lautaro Martinez bermasalah dengan paha. Ketiadaan dua pemain itu berpotensi merusak mood di Tim Tango.
Baca juga: Argentina Diperkuat Lionel Messi, Paraguay Tidak Akan Gentar

Padahal, saat ini kepercayaan diri Timnas Argentina tengah melambung berkat sapu bersih dua kemenangan pada dua laga awal. Lionel Scaloni sadar timnya tengah dihinggapi perasaan tidak nyaman, tetapi itu tidak boleh menjadi alasan untuk tidak meraih kemenangan.
“Kami selalu ingin menang, kami bermain untuk itu. Namun, kami ingin menjalaninya satu per satu. Pertandingan besok, meski dengan semua ketidaknyamanan yang kami rasakan, kami yakin dapat menghadapinya dengan cara terbaik,” tutur Lionel Scaloni, dinukil dari laman resmi Federasi Sepakbola Argentina (AFA), Kamis (12/11/2020).
“Kami harus menunjukkan kami dapat bersaing. Benar bahwa dengan start yang kami jalani, itu memberikan tambahan kepercayaan diri. Namun, itu hanya sampai sebelum laga melawan Paraguay,” imbuh pelatih berusia 42 tahun itu.