Sementara itu, gelandang Timnas Indonesia U-19, Beckham Putra menjanjikan permainan maksimal. Apalagi, kekuatan lawan sudah berhasil diketahui dari laga uji coba sebelumnya.
“Kami ingin bermain semaksimal mungkin dan harus kerja keras demi hasil terbaik. Makedonia Utara pasti tidak ingin kalah lagi. Untuk itu, kami harus selalu fokus,” papar pemain asal klub Persib Bandung tersebut.
Hingga akhir pekan lalu, Timnas Indonesia U-19 sudah melakoni sembilan laga uji coba selama TC di Kroasia. Dari sembilan pertandingan itu, tim merah putih meraih empat kemenangan, sekali imbang, dan sisanya kalah.
Timnas Indonesia U-19 sendiri sudah menggelar TC di Kroasia sejak 31 Agustus 2020. TC di Kroasia sejatinya direncanakan sebagai persiapan akhir menjelang Piala Asia U-19 di Uzbekistan, 14-31 Oktober 2020. Namun, pelaksanaan turnamen itu ditunda akibat pandemi Covid-19.
(mrh)