Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Kans Luis Suarez Tinggalkan Barcelona Masih Terbuka Lebar

Ezha Herdanu , Jurnalis-Kamis, 17 September 2020 |07:23 WIB
Kans Luis Suarez Tinggalkan Barcelona Masih Terbuka Lebar
Luis Suarez (Foto: @LuisSuarez9/Twitter)
A
A
A

BARCELONA – Direktur Olahraga Barcelona, Ramon Planes, memberikan tanggapan soal masa depan Luis Suarez bersama klubnya di jendela transfer musim panas 2020. Planes menilai bahwa Suarez masih mempunyai potensi yang cukup besar untuk meninggalkan Barca pada musim panas ini.

Sebagaimana diketahui, masa depan Suarez bersama Barca memang sedang kencang dispekulasikan kelanjutannya. Ya, Suarez kabarnya masuk daftar pemain yang bakal dilepas oleh manajemen Barca pada bursa transfer musim panas 2020.

Penyebabnya adalah Suarez disebut-sebut tidak masuk rencana pelatih anyar Barca, yaitu Ronald Koeman. Bahkan beberapa waktu lalu, Koeman sendiri sudah mengizinkan agar Suarez segera angkat kaki dari Estadio Camp Nou.

Luis Suarez

Beberapa klub pun kabarnya tertarik untuk menampung Suarez di musim panas ini. Juventus dan Atletico Madrid menjadi dua klub yang kabarnya sangat berhasrat untuk bisa merekrut penyerang berkebangsaan Uruguay tersebut.

Baca Juga: Penyebab Utama Luis Suarez Batal Gabung Juventus

Akan tetapi hingga kini, belum ada tawaran kongret yang diterima oleh manajemen Barca dari kedua klub tersebut. Situasi tersebut memunculkan rumor bahwa manajemen Barca mulai berubah pikiran dengan mempertahankan Suarez semusim lagi.

Menyikapi hal tersebut, Planes selaku salahs satu petinggi Barca pun memberikan komentarnya. Pria berkebangsaan Spanyol tersebut menjelaskan bahwa segala kemungkinan masih terjadi terkait masa depan Suarez bersama Barca di bursa transfer musim panas 2020.

Halaman:
      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita bola lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement