MADRID – Gareth Bale sampai saat ini masih berstatus sebagai pemain Real Madrid. Meski begitu, entah kenapa Bale dalam beberapa waktu belakangan ini justru tak terlihat sama sekali bersama klub tersebut.
Pada kenyataannya Bale saat ini sedang berlatih di Valdebebas untuk mempersiapkan diri jelang menghadapi musim 2020-2021. Namun, kehadirannya di markas latihan Madrid itu benar-benar tak terekspos sama sekali
Bale yang saat ini fokus meningkatkan kekuatan fisiknya di gym justru tak terlihat sama sekali. Padahal ada banyak pemain Madrid yang berlatih di gym, namun kegiatan pemain tersebut terlihat di media sosial.
Baca Juga: Gareth Bale Tak Sudi Pergi dari Madrid dengan Status Pemain Pinjaman
Bale sendiri sampai saat ini belum berlatih bersama sang pelatih, Zinedine Zidane di lapangan utama. Semua itu lantas membuat banyak pihak merasa Madrid seperti sudah tak menganggap pemain asal Wales tersebut.
Bale seperti sudah dilupakan oleh Madrid. Bahkan menurut laporan dari Marca, Rabu (16/9/2020), jersey milik Bale sudah tak dijual lagi di toko-toko resmi Madrid. Jadi, dari punya Luka Modric yang bernomor punggung 10 langsung loncat ke nomor 12 kepunyaan Marcelo Vieira.
Tentu hal tersebut semakin menjadi pertanda bahwa Bale tampaknya sudah tak mendapatkan tempat lagi di klub berjuluk Los Blancos. Hal itu pun bisa menjadi kabar baik untuk Manchester United yang dikatakan cukup tertarik dengan mantan penggawa Tottenham Hotspur tersebut.