LONDON – Rekrutan anyar Arsenal, Willian Borges, ikut memberikan tanggapan mengenai masa depan Piere-Emerick Aubameyang. Menurut Willian, Arsenal wajib mempertahankan Aubameyang jika ingin tampil kompetitif di musim 2020-2021.
Sebagaimana diketahui, masa depan Aubameyang bersama Arsenal memang tengah kencang dispekulasikan kelanjutannya dalam beberapa bulan terakhir. Terlebih, kontrak Aubameyang sendiri bersama Arsenal hanya tersisa setahun lagi.
Apabila manajemen Arsenal tidak buru-buru meyakinkan penyerang asal Gabon tersebut menandatangani kontrak baru, bukan tak mungkin mereka akan kehilangan sang bintang. Hal itu tentu takkan jadi kabar baik untuk Arsenal, mengingat Aubameyang adalah mesin gol mereka dalam dua musim terakhir.
Rumor soal kelanjutan karier Aubameyang bersama klub asal London Utara tersebut dilandasi lantaran sang pemain belum juga menandatangani kontrak baru. Aubameyang memilih langkah itu, lantaran tuntutannya untuk mendapatkan kenaikkan gaji yang signifikan belum disetujui oleh Arsenal.
Baca Juga: Arsenal Akan Kesulitan Rekrut Pemain Baru jika Masih Ada Ozil
Andaikan gagal mempertahankan Aubameyang, itu akan menjadi kabar buruk bagi para pendukung Arsenal. Terlebih, Aubameyang sendiri memang menjadi salah satu pemain yang punya kontribusi luar biasa untuk The Gunners –julukan Arsenal– dalam beberapa musim terakhir.
Hal tersebut terlihat ketika Aubameyang berhasil membantu Arsenal menjuarai Piala FA 2019-2020. Ya, pada pertandingan tersebut, Aubameyang mampu berkontribusi atas keberhasilan Arsenal tersebut melalui sumbangan dua golnya.
Follow Berita Okezone di Google News