Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan pada saat kempanye pemilihan Ketua umum, berjanji akan menaikkan subsidi kepada klub.

Ia berjanji akan memberikan dana sebesar Rp15 miliar untuk masing-masing klub Liga 1, Rp5 miliar untuk masing-masing klub Liga 2, serta Rp1 miliar untuk tiap klub Liga 3.
Namun, setelah Iriawan terpilih menjadi Ketua Umum PSSI, belum ada laporan lagi berapa besaran dana subsidi yang akan diterima klub peserta liga. PSSI hanya meminta PT LIB untuk mengatur pemberian dana subsidi.
(Ramdani Bur)