LONDON – Arsenal vs Norwich City tersaji pada pekan ke-32 Liga Inggris 2019-2020. Pertandingan itu berlangsung di Emirates Stadium, pada Kamis (2/7/2020) dini hari WIB. Arsenal yang masih berharap finis di posisi empat besar, menargetkan kemenangan atas Norwich.
Namun, tidak mudah menaklukkan Norwich yang juga sedang berjuang lolos dari degradasi. Meski begitu, Arsenal mampu mencetak dua gol ke gawang Norwich sebelum babak pertama berakhir. Itu modal positif bagi Arsenal, saat memulai babak kedua nanti.

Jalannya Pertandingan
Babak Pertama
Norwich mengambil inisiatif serangan lebih dulu. Akan tetapi, barisan pertahanan Arsenal mampu menggagalkannya dengan mudah. Arsenal mencoba mendominasi penguasaan bola, supaya bisa membongkar pertahanan tim tamu.