Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Solskjaer Harap Piala FA Jadi Katalis Prestasi Man United

Wikanto Arungbudoyo , Jurnalis-Sabtu, 27 Juni 2020 |09:38 WIB
Solskjaer Harap Piala FA Jadi Katalis Prestasi Man United
Ole Gunnar Solskjaer merangkul Odion Ighalo (Foto: Twitter/@ManUtd)
A
A
A

MANCHESTER – Manajer Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer, berharap dapat mengantar anak asuhnya meraih Piala FA 2019-2020. Sebab, trofi dari kompetisi paling tua di Inggris tersebut diyakini bisa menjadi katalis atau pembawa perubahan bagi skuad muda Setan Merah.

Piala FA 2019-2020 menjadi satu dari dua trofi yang bisa dimenangi Man United pada musim ini selain Liga Europa. Bruno Fernandes dan kawan-kawan kini sudah menapaki babak perempatfinal Piala FA 2019-2020. Hanya butuh dua laga lagi untuk mengangkat piala tersebut di Stadion Wembley.

Man United terakhir merebut Piala FA pada 2015-2016 (Foto: Premier League)

Baca juga: Liverpool Juara Liga Inggris, Solskjaer: Itu Menyakitkan

Man United diuntungkan dengan hasil undian. Sebab, mereka hanya akan menghadapi Norwich City di Stadion Carrow Road pada Sabtu (27/6/2020) malam WIB. Karena itu, Ole Gunnar Solskjaer berharap anak asuhnya dapat terus melangkah di Piala FA.

Halaman:
      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita bola lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement