Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Sukai Unggahan soal Transfer Werner, Kai Havertz Beri Kode Gabung Chelsea?

Andika Pratama , Jurnalis-Kamis, 18 Juni 2020 |21:37 WIB
Sukai Unggahan soal Transfer Werner, Kai Havertz Beri Kode Gabung Chelsea?
Kai Havertz (Foto: Twitter/@bayer04_en)
A
A
A

LONDON – Timo Werner telah resmi bergabung dengan Chelsea pada Kamis (18/6/2020). Werner yang sebelumnya diisukan akan gabung Liverpool, justru berseragam The Blues –julukan Chelsea– pada musim depan. Akan tetapi, berakhirnya drama transfer Werner malah memicu isu lain.

Gelandang Bayer Leverkusen, Kai Havertz, didapati menyukai unggahan akun instagram @433 terkait transfer Werner. Muncul spekulasi bahwa Havertz ingin mengikuti jejak Werner ke Chelsea. Apalagi, The Blues sebelumnya juga dikaitkan dengan gelandang berpaspor Jerman itu.

Kai Havertz (Foto: Instagram/@433)

Daily Mail melaporkan, Chelsea rela mengeluarkan uang sebanyak 75 juta poundsterling (sekira Rp1,3 triliun) demi memboyong Havertz ke Stamford Bridge. Chelsea harus menawarkan uang sebanyak itu, karena Havertz masih terikat kontrak sampai 2022 dengan Leverkusen.

BACA JUGA: Werner dan Havertz Tak Akan Terpakai di Liverpool

Selain itu, penampilan Havertz pun layak dihargai mahal. Pemain berumur 21 tahun itu sudah 141 kali tampil untuk Leverkusen, dengan torehan 42 gol dan 30 assist. Sebanyak 16 gol dan sembilan assist di antaranya, Havertz buat pada musim 2019-2020.

Havertz tidak cuma diincar Chelsea, tetapi juga Bayern Munich, Manchester United, dan Liverpool. Havertz bisa menjadi transfer alternatif bagi klub-klub besar itu, jika kesulitan mendapatkan gelandang Borussia Dortmund, Jadon Sancho. Sebagaimana diketahui, Sancho pun masuk dalam daftar pemain incaran Chelsea, Bayern, Man United, dan Liverpool.

Namun, Havertz dan Sancho sampai sekarang belum ada yang buka suara terkait masa depan mereka. Fokus mereka saat ini adalah membantu timnya masing-masing, untuk meraih hasil terbaik di Bundesliga (Liga Jerman) 2019-2020.

(Ramdani Bur)

      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita bola lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement