Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Sang Agen Tegaskan Transfer Bukan Fokus Coutinho saat Ini

Andika Pratama , Jurnalis-Rabu, 20 Mei 2020 |10:28 WIB
Sang Agen Tegaskan Transfer Bukan Fokus Coutinho saat Ini
Philippe Coutinho (Foto: UEFA)
A
A
A

MUNICH – Masa peminjaman Philippe Coutinho di Bayern Munich akan selesai pada akhir musim 2019-2020. Akan tetapi, hingga sekarang belum ada kejelasan soal masa depan Coutinho di Bayern. Jika tidak dipermanenkan, Coutinho akan kembali ke klub asalnya, Barcelona.

Sang Agen, Kia Joorabchian, menjelaskan bahwa sekarang belum ada keputusan apa-apa terkait masa depan pemain berpaspor Brasil tersebut. Joorabchian menyatakan fokus Coutinho sekarang bukanlah transfer, melainkan memulihkan cedera pergelangan kakinya.

Philippe Coutinho (Foto: Twitter/@FCBayernEN)

Coutinho belum lama ini menjalani operasi untuk memulihkan cedera pergelangan kakinya ituJoorabchian menegaskan Coutinho sedang dalam masa pemulihan dan berusaha untuk kembali merumput secepatnya. Apalagi, Liga Jerman 2019-2020 yang sebelumnya ditangguhkan telah bergulir lagi pada akhir pekan lalu. Tenaga Coutinho tentu dibutuhkan Bayern.

BACA JUGA: Coutinho Dinilai Akan Cocok Gabung Man City

“Saya dapat mengatakan bahwa Philippe (Coutinho) sangat bahagia di Munich. Dia menyukai klub dan profesionalisme merekadi yang tingkat tinggi. Yang paling penting baginya sekarang adalah fokus pada pemulihan (dari cedera pergelangan kaki) sehingga dia dapat membantu timnya kembali di lapangan sesegera mungkin,” ujar Joorabchian, menyadur dari Sportskeeda, Rabu (20/5/2020).

Halaman:
      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita bola lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement