"Kami ingin membantu para pemain muda kami untuk berkembang dan kami ingin berkembang menjadi tim yang top. Setelah itu kami akan berjuang untuk menantang gelar juara,” tambahnya.
Berbicara mengenai performa timnya musim ini, eks pemain Leicester City itu mengaku Setan Merah mengalami masalah inkonsistensi sejak awal musim.
Hal ini membuat mereka sempat berjuang di papan tengah klasemen sementara. Kendati demikian, Maguire juga yakin kalau timnya bakal segera menyelesaikan masalah tersebut dan tampil lebih baik ketika kompetisi kembali bergulir.
(Ramdani Bur)