MANCHESTER – Manchester City menjamu Port Vale di Etihad Stadium dalam pertandingan babak ketiga Piala FA 2019-2020, Minggu (5/1/2020), dini hari WIB. Man City tampil seperti biasa dengan penguasaan bola yang membuat lawan terpaksa merapatkan barisan pertahanan. Man City pada akhirnya mampu mendapatkan tiket ke babak keempat setelah Sergio Aguero dan kawan-kawan menang besar 4-1 atas Port Vale.
Jalannya Pertandingan
Babak Pertama:
Sejak menit-menit awal babak pertama, Man City tidak memberikan ruang bagi tim tamu untuk mengembangkan permainan. Penguasaan bola yang dimiliki tim asuhan Josep Guardiola itu benar-benar merepotkan pertahanan Port Vale.
Pada menit 20, Man City membuka keran gol mereka melalui sepakan jarak jauh dari Oleksandr Zinchenko. Gol dari Zinchenko membuat Man City semakin bersemangat untuk mengoyak jala gawang Port Vale kembali. Beberapa peluang didapatkan Aguero dan kawan-kawan tetapi belum berbuah hasil.

Meski lebih banyak bertahan tetapi Port Vale mampu menyamakan kedudukan pada menit 35 melalui sundulan Tom Pope. Gol Popte ke gawang Claudio Bravo membuat permainan Port Vale meningkat tetapi itu belum cukup untuk menundukkan Man City.
Tidak butuh waktu lama bagi Man City untuk mendapatkan kembali keunggulannya. Adalah Aguero yang mencatatkan namanya di papan skor pada menit 42 setelah memanfaatkan operan dari Phil Foden. Skor 2-0 untuk keunggulan Man City mengakhiri babak pertama.