Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Pedro Siap Tinggalkan Chelsea demi Kembali ke Barcelona

Admiraldy Eka Saputra , Jurnalis-Sabtu, 28 Desember 2019 |04:50 WIB
Pedro Siap Tinggalkan Chelsea demi Kembali ke Barcelona
Pedro Rodriguez (Foto: Reuters)
A
A
A

LONDON – Pemain Chelsea, Pedro Rodriguez, mengakui kalau dirinya berhasrat untuk kembali ke Barcelona. Winger 32 tahun itu bahkan mengatakan kalau dirinya siap meninggalkan Chelsea jika mendapat kesempatan untuk kembali ke Camp Nou.

Pedro sendiri memang tengah kencang diberitakan menjadi salah satu pemain yang akan dilepas The Blues pada bursa transfer musim dingin 2020 nanti. Chelsea berniat mendapatkan pemain baru setelah hukuman larangan aktif di bursa transfer mereka resmi dicabut.

Baca juga: Jarang Bermain, Pedro Berencana Hengkang dari Chelsea

Pedro siap kembali ke Barceloa

"Jika Barca memanggilku, aku akan meninggalkan semuanya. Ada momen di pramusim ketika kami bermain melawan Barca bahwa, setelah berbicara dengan pelatih, saya melihat peluang, tetapi pintu tertutup dengan cepat. Jadi saya takkan menyia-nyiakannya jika kesempatan itu datang,” ujar Pedro, melansir dari laman Sportskeeda, Sabtu (28/12/2019).

"Pada titik ini, saya tidak tahu apa yang akan terjadi pada saya, hanya saja saya dikontrak ke Chelsea hingga akhir musim. Saya tidak tahu, kita akan lihat. Sejauh ini yang saya tahu adalah bahwa saya ingin terus bersenang-senang bermain sepak bola,” tambahnya.

Halaman:
      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita bola lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement