JAKARTA – Timnas Indonesia U-19 memetik kemenangan besar dengan skor 4-0 kala menghadapi Hong Kong dalam matchday kedua babak penyisihan Grup K Kualifikasi Piala Asia U-19 2020. Hasil tersebut pada akhirnya membuat Pelatih Timnas Hong Kong U-19, Thorlakur Maret Arnason, memuji kualitas para pemain Indonesia.
Arnason utamanya memuji performa yang ditampilkan oleh Bagus Kahfi, Mochammad Supriadi, dan Fajar Fathur. Pasalnya, ketiga pemain tersebut dinilai memiliki kemampuan dalam duel satu lawan satu. Hal itulah yang kemudian membuat lini pertahanan Hong Kong kesulitan membendung serangan Tim Garuda.
Baca juga: Klasemen Sementara Grup K Kualifikasi Piala Asia U-19 2020 Usai Matchday Kedua
Selain itu, Arnason juga memandang kalau Indonesia memiliki pemain dengan kualitas bagus di setiap lininya. Ia sendiri tak heran mengapa timnya bisa dikalahkan dengan skor telak. Karena, secara permainan Indonesia diakuinya lebih baik.
“Saya katakan bahwa ada beberapa pemain yang oke dalam satu lawan satu di lini serang. Ini sesuatu yang orang katakan mustahil dalam sepakbola. Biasanya tim tak punya banyak pemain yang oke satu lawan satu, tapi kalian punya tiga pemain, yang bernomor 20, 11, dan 14,” sanjung Arnason, mengutip dari laman resmi PSSI, Sabtu (9/11/2019).